Loading . . . Please Wait . . . 5 Asuransi untuk Perlindungan Jika Rumah Kebakaran - Bieunjoy.xyz

5 Asuransi untuk Perlindungan Jika Rumah Kebakaran

 Bieunjoy - Halo guys balik lagi sama guebieun. Di masa sulit seperti ini jangan sampai lengah ya guys akan bahaya yang mungkin saja datang kepada kita. Disamping kita juga berharap dan berdoa semoga dijauhkan dari segala musibah tapi ada baiknya di imbangi pula dengan usaha. 

Salah satu usaha yang bisa kita lakukan untuk mencegah musibah yang datang menjadi beban yang semakin besar  adalah mempersiapkan asuransi untuk hal-hal tertentu contohnya asuransi rumah jika kebakaran.

Musibah kebakaran bisa menimpa kapan saja. Maka dari itu, sangat penting untuk melindungi aset properti seperti rumah. Berikut daftar asuransi jika rumah kebakaran yang bisa menjadi pilihanmu di himpun dari www.cekaja.com


1. Allianz RumahKu Plus

Kontak: 1500136 atau 1500139

Asuransi jika rumah kebakaran yang pertama adalah Allianz RumahKu Plus untuk rumah dengan maksimal tiga lantai. Ada dua jenis produk, pertama yakni RumahKu Plus Houseowner untuk perlindungan bangunan rumah, termasuk dinding, atap, garasi, lantai, dan pagar.

Kedua, yakni RumahKu Plus Householder untuk perlindungan isi bangunan beserta peralatan elektronik dan furniture di dalamnya.

Rate premi pada asuransi rumah ini adalah 0,1295 persen untuk bangunan dan isi rumah. Selain kebakaran, asuransi ini juga memberi perlindungan dari risiko teroris dan sabotase, kerusakan harta benda, ganti rugi atas kematian tertanggung, akomodasi sementara, dan keuntungan tanggung gugat hukum.


2. BCA Asuransi Kebakaran

Kontak: 1500888

Salah satu penyedia asuransi jika rumah kebakaran adalah BCA. Premi terjangkau bisa kamu pilih sesuai dengan uang pertanggungan. Selain jaminan pokok kebakaran, ada juga jaminan perluasan seperti perlindungan dari risiko banjir, kerusakan, kerusuhan, terorisme, dan gempa bumi hingga tsunami.

Nilai premi yang ditawarkan bervariasi, sebagai berikut:

  • Nilai premi Rp0 sampai dengan Rp250.000 dengan biaya administrasi Rp21.000
  • Nilai premi Rp250.000 sampai dengan Rp1.000.000 dengan biaya administrasi Rp24.000
  • Nilai premi lebih dari Rp1000.000 dengan biaya administrasi Rp27.000

3 . AXA SmartHome

Kontak: 1500733

Perusahaan asuransi asal Prancis ini juga memiliki produk asuransi rumah. Hal-hal yang dilindungi dalam asuransi jika rumah kebakaran meliputi kerugian atau kerusakan atas bangunan beserta perabotan rumah dan barang berharga lainnya.

Ada juga keuntungan lain seperti akomodasi sementara jika rumah tidak dapat dihuni sementara waktu akibat kerugian, dan perlindungan gadget dan peralatan olahraga akibat risiko bencana alam dan risiko lainnya.

Dengan menambah besaran premi, kamu juga mendapat jaminan perlindungan barang-barang selama kamu berada di luar rumah. Jadi, jika kamu meninggalkan rumah di luar kota atau luar negeri, barang-barang tersebut tetap memiliki perlindungan asuransi jika rumah kebakaran.


4 . ACA Asuransi Kebakaran

Kontak: 021-31999100

Asuransi kebakaran milik ACA terbilang memiliki jangkauan jaminan yang cukup luas. Sebab, tidak hanya rumah dan isinya yang terlindungi oleh asuransi ini.

Namun juga properti bisnis seperti mesin, barang dagangan, dan persediaan atau barang jadi. Sehingga cocok untukmu yang mendiami rumah tinggal, menjalankan usaha, atau keduanya.


5 . BNI Emerald Asuransi Kebakaran

Kontak: 1500098

BNI Emerald Asuransi Kebakaran memberikan jaminan atas kerugian yang diakibatkan oleh kebakaran, sambaran petir, ledakan, kejatuhan pesawat terbang, dan asap. Asuransi ini bisa dimiliki nasabah dengan rekening BNI Emerald.

Uang pertanggungan dalam asuransi jika rumah kebakaran ini selalu naik 5 persen setiap tahunnya, dengan harga pertanggungan hingga Rp1,5 miliar. Rumah beserta perabotan di dalamnya akan terlindungi dengan maksimal dengan tarif premi sebesar 0,328 persen.

Namun, perlu diketahui bahwa ada beberapa risiko yang tidak dijamin. Yakni kebakaran atau ledakan dari api yang timbul dengan sendirinya dari suatu barang, pencurian atau kehilangan, kebakaran hutan maupun semak, kebakaran akibat kesengajaan, dan risiko akibat reaksi nuklir.


Jika kamu berminat kamu bisa menghubungi kontak perusahaan penyedia asuransi di atas.

Belum ada Komentar untuk "5 Asuransi untuk Perlindungan Jika Rumah Kebakaran"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel